Rabu, 09 Maret 2011

Cita Cita Cinta

Pemikiran kita sering berubah ubah kalau kita membicarakan kemauan, apa yang kita pikirkan akan berubah bila saat kita melakukan suatu hal perhatian kita melirik hal lain yang kita rasakan lebih menarik. Menemukan jati diri kita terhambat bila keraguan dan sikap kita tidak fokus pada titik utama. Cita cita cinta begitu juga dimana harapan telah didepan mata terhalangi oleh silaunya dunia luar yang membuat kita menjadi kabur untuk fokus. Diri yang tidak puas akan membuat penilaian tentang hasil pembandingan apa yang kita miliki dengan apa yang kita lihat.

Sederhana bila kita pikirkan akan besar efeknya dengan apa yang akan terjadi nantinya kalau kita lakukan, membuat kecewa dipihak lain akan memperkeruh apa yang kita rasakan nantinya. Masalah yang awalnya tidak pernah kita inginkan akan bertubi tubi menimpa kita dengan berbagai macam keruwetan mencari jalan keluarnya karena tidak akan ada solusi yang membuat kita menang dan dipihak lain akan menerima begitu saja.

Cita cita Cinta akan harmonis bila kesetian menjadi modal dan berbuah kebahagian dengan komitmen awal yang kita buat tanpa keraguan semua sejalan apa yang kita mau. Terima apa yang kita ilih jangan pernah menyesal dengan apa yang kita ambil karena semua juga telah sesuai takdir yang kita mau. Bersandar untuk rehat dan mengambil nafas untuk memulai kembali akan memberikan kesempatan kita merefresh kembali mengenang masa bahagia dengannya...yakin kan pada diri kita dia memang yang terbaik maka dengan begitu kita ikhlas meneruskan untuk fokus bercita cita cinta dengannya


Sent from my BlackBerry®powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Tidak ada komentar: